Cara Tanya Veronika Asisten Virtual Bagi Pelanggan Telkomsel

Dengan Tanya Veronika Asisten Virtual merupakan cara praktis bagi pelanggan Telkomsel untuk mengetahui layanan-layanan serta permasalahan yang ada.

Veronika adalah nama chatbot Telkomsel yang ditujukan untuk pelanggan.

Chatbot adalah sebuah program komputer yang dirancang untuk menyimulasikan percakapan intelektual dengan satu atau lebih manusia baik secara audio maupun teks.

Cara Tanya Veronika Asisten Virtual

Secara umum Layanan Veronika, Virtual Assistant Telkomsel ini akan memberikan jawaban terhadap pertanyaan yang sering diajukan atau FAQ ( Frequently Asked Questions) terhadap produk Telkomsel.

Selain itu ada jenis layanan di Veronika Telkomsel, antara lain:
  1. Katalog Paket (paket internet, voice, SMS)
  2. Melihat Profil
  3. Informasi dan tukar POIN
  4. Informasi T-Cash
  5. Isi ulang pulsa untuk prabayar
  6. Bayar tagihan untuk pascabayar
  7. Bantuan Lainnya seperti Informasi tentang GraPARI
Ada beberapa cara tanya Veronika Asisten Virtual bagi pelanggan telkomsel yang dapat digunakan, yaitu mengakses melalui beberapa platform, antara lain:

1. Aplikasi MyTelkomsel

MyTelkomsel adalah aplikasi self-service yang memberikan user experience yang baru dan mudah untuk pelanggan Telkomsel. Anda dapat isi pulsa atau bayar tagihan, mencari dan Aktivasi paket, cek dan tukar poin dengan langkah yang sangat mudah.

2. Facebook Messenger ‘Telkomsel

Facebook Messenger  adalah aplikasi dan platform perpesanan Amerika yang dikembangkan oleh Facebook, Inc.

Awalnya dikembangkan sebagai Obrolan Facebook pada tahun 2008, perusahaan tersebut mengubah layanan perpesanannya pada tahun 2010, dan kemudian merilis aplikasi iOS dan Android mandiri pada bulan Agustus 2011 dan Portal Facebook mandiri perangkat keras untuk panggilan berbasis Messenger pada Q4 2018.

Kemudian, Facebook telah meluncurkan antarmuka situs web khusus(Messenger.com), dan memisahkan fungsionalitas pengiriman pesan dari aplikasi Facebook utama, memungkinkan pengguna untuk menggunakan antarmuka web atau mengunduh salah satu aplikasi mandiri.

Pada April 2020, Facebook secara resmi merilis Messenger untuk Desktop, yang masing-masing didukung pada Windows 10 dan macOS dan didistribusikan di Microsoft Store dan App Store.

Untuk memulai percakapan atau bertanya dengan Veronika, Asisten Virtual pelanggan Telkomsel, ketik “Hai”, “Halo”, atau pilih menu ‘Quick Response’ yang telah disediakan. Sedangkan untuk mengganti atau mengakhiri topik percakapan, Anda bisa mengetik “Batal” atau “Cancel”.

Dengan adanya beberapa layanan dengan platform yang berbeda, tentu saja hal ini akan memudahkan pelanggan telkomsel untuk Tanya Veronika Asisten Virtual Telkomsel. Silahkan dipilih mana yang paling mudah, praktis, favorit atau yang sering digunakan.

Komentar